Miftahul Akhlaqiyah Raih Juara 1 Lomba Kamad dan Guru Berprestasi



 Prestasi demi pretasi kembali diraih oleh MI Miftahul Akhlaqiyah, Kali ini prestasi dipersembahkan oleh Kepala Madrasah, M. Miftahul Arief, S.Pd.I, M.Pd yang berhasil menyabet Juara 1 pada lomba Kepala Madrasah Berprestasi.

Lomba yang dilaksanakan di Unnes pekan lalu itu diikuti oleh sejumlah madrasah di kota Semarang dalam rangka HAB Kemenag ke-74. Pak Arief meraih Juara 1 setelah mendapatkan nilai jauh lebih tinggi diantara peserta yang lain. 
MI Miftahul Akhlaqiyah juga berhasil menorehkan namanya di jajaran juara Guru berprestasi dengan predikat juara harapan. Meski hanya memiliki waktu yang singkat dalam persiapan, nyatanya predikat ini berhasil diraih oleh Rif'an Ulil Huda. Juara Kepmad dan Guru Berprestasi di akhir tahun ini menjadi kado penutup di tahun 2019 untuk menyongsong tahun 2020 yang lebih cemerlang.


Rif'an yang merupakan guru kelas IV tersebut menerangkan bahwa pelaksanaan lomba berjalan lancar dan memanjatkan rasa syukurnya atas prestasi yang didapatnya. "Alhamdulillah, kami pulang dengan membawa berita baik untuk kawan-kawan, harapan saya semoga kedepan semua keluarga besar MI dapat membawa nama Akhlaqiyah semakin bersinar" pungkasnya (31/12).